BONETERKINI.COM,- Bupati
Bone Dr. H. A. Fahsar M Padjalangi M.Si melakukan panen perdana tanaman
cabai dikebunnya di Kelurahan Watang Palakka Kecamatan Tanete Riattang
Barat Kabupaten Bone, Jumat Sore 24 Maret 2017.
Dari hasil
panen tanaman cabe tersebut Andi Fahsar berhasil memetik cabe sebanyak
50 Kg, hasil panen itu dari hasil kebunnya yang ditanam sendiri sejak
beberapa bulan lalu.
Dari hasil panen tersebut Bupati Bone langsung membagikan kepada warga setempat yang ikut dalam melaukan panen cabai dilokasi kebun miliknya.

Sekedar
diketahui harga cabe dalam dua bulan terakhir ini memang sangat
meningkat dipasaran hingga mencapai 90 ribu rupiah perkilo gram. Untuk itu, Fahsar
meminta kepada warga untuk ikut menanam cabai, karena disamping gampang
ditanam dan harganya cukup menjanjikan.
"jadi saya harap masyarakat juga bisa memanfaatkan halaman kosong baik itu yang ada di depan rumah atau dikebun sendiri untuk menanam cabai, lumayan untuk tambah-tambah kebutuhan keluarga," harapnya
admin : boneterkini.com