BONETERKINI.COM.WATAMPONE,--
Pilkada Bone bisa dikatakan sangat harmonis, mengapa tidak, karena
pasangan Incumbent Andi Fahsar-Ambo Dalle tetap berpasangan untuk
bertarung kembali di perhelatan pilkada serentak 2018.
Berbeda
misalnya dari beberapa daerah lain yang bakal calonnya sudah tercerai
antara bupati dan wakilnya. Andi Fahsar saat melakukan konfrensi pers
usai mendaftar di KPU bone membeberkan rahasia dibalik keharmonisannya
dengan Ambo Dalle.
"untuk tetap
menjaga keharmonisan kunci dasarnya yaitu saling menjaga dan saling
menghargai, saya pernah menjadi wakil, ada yang jelek yang saya dapatkan
pada saat jadi wakil dan saya tidak mau mewariskan kejelekan itu pada
wakil saya,"Beber Fahsar Senin (8/1/2018).
Lebih
lanjut dia mengatakan bahwa kesepakatan antara dirinya bersama wakilnya
untuk maju kembali pada pilkada 2018 bukan untuk menang tapi untuk
memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
Dalam
konfrensi pers tersebut Andi Fahsar juga mengatakan bahwa segala
persyaratan pendaftarannya di KPU Bone sudah dinyatakan lengkap maka
selanjutnya dirinya akan membuat surat pengajuan cuti sebagai pejabat
negara dengan berdasarkan peraturan yang ada.
"setelah
dilakukan pemeriksaan berkas dan alhamdulillah dinyatakan lengkap maka
Insha Allah dalam waktu dekat kami akan mengajukan surat pengajuan cuti
kepada gubernur sebagai pejabat tertinggi diatasnya,"Tambahnya.
Dalam
kesempatan itu Andi Fahsar juga mengatakan implementasi visi misi pada
masa jabatannya 2013-2018 telah dilaksanakan dan mencapai terget 100 persen.
"Target
RPJMD yang diberikan DPRD kepada kami telah dilaksanakan semuanya
bahkan ada yang melampaui, dan apa yang kita capai ini merupakan suatu
bukti untuk berfikir dan bagaimana bisa kembali dan menuntaskan harapan
rakyat,"Tutupnya. (ANG) www.boneterkini.com